IKA FH Unila Buka Puasa Bersama Berikan Santunan Anak Yatim

IKA FH Unila Buka Puasa Bersama Berikan Santunan Anak Yatim
Sosial

30 Maret 2024 |

Bandar Lampung - Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Hukum (FH) Universitas Lampung (Unila) menggelar silaturahmi sekaligus buka bersama dengan memberikan santunan kepada anak yatim, Jum’at (29/3/2024). 

Kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama tersebut dihadiri, Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM, ASEAN Eng bersama beberapa pejabat seperti, Wakil Walikota Bandar Lampung, Wakil Rektor , Wakil Rektor 2, wakil Rektor 3 dan wakil Rektor 4 Unila. 

Selain itu, hadir guru besar Prof. Ir. Suharso., S.Si, Ph.D., Dekan FE Unila, pengurus IKA FH Unila, Anggota IKA FH Unila, Ketua UKM FH Unila, jajaran staf honorer Unila serta 50 anak anak Yatim Piatu. 

Rektor Unila Prof. Lusmeilia, dalam sambutannya sangat mendukung berbagai program kerja, terutama di bidang kegiatan sosial yang aktif digagas IKA FH Unila. 

” Saya mengajak seluruh civitas akademika, termasuk para alumni, untuk selalu bersama-sama membangun dan berkontribusi bagi kemajuan Unila. Agar target menuju Unila be Strong akan lebih mudah,” kata Rektor Unila Prof Lusmeilia. 

Selain itu, saya juga berharap IKA Fakultas lainnya di Unila dapat meniru langkah IKA FH Unila. 

Menurutnya, kegiatan silaturahmi dan kebersamaan seperti ini sangat penting, untuk kita bersama-sama mewujudkan Unila Be Strong, ujar Prof. Lusmeila. 

Sementara, Ketua Umum IKA FH Unila, Dr. Asri Agung Putra, S.H., M.H., mengatakan, ini salah satu pentingnya ada rasa kebersamaan dan satu visi, agar Unila kedepan lebih maju lagi. 

“Ya, kalau hati kita menyatu, Ibu Rektor tak perlu takut. Siapapun yang menekan-nekan, pasti aman. Tak mungkin tega kita segenap civitas akademik termasuk alumni, melihat pimpinan Universitas di obok-obok orang. Jadi Unila akan semakin besar dalam frame yang benar. Kita juga jangan sungkan sungkan memberikan teguran. Saling mengingatkan, karena itu semua demi kebaikan fakultas dan Universitas Lampung,” tegas Asri Agung Putra, yang juga merupakan Staf Ahli Jaksa Agung RI ini. 

Komunikasi dan silaturahmi harus tetap terjaga dengan baik guna mewujudkan program kerja dan memajukan Unila kedepan agar lebih baik lagi, harapnya. 

Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan memberikan santunan kepada puluhan anak yatim piatu oleh Rektor Unila Prof. Lusmeilia. 

Pemberian tersebut didampingi Ketum IKA FH Unila, Asri Agung Putra, Dekan FH Unila Dr. M. Fakih, S.H., M.S, Ketua Pelaksana, Agus Bhakti Nugroho, S.H., M.H. 

Sementara, Agus Bhakti Nugroho menjelaskan bahwa acara buka bersama dan silaturahmi ini mengusung tema “Merajut Kebersamaan untuk Memperkokoh Silaturahmi IKA FH Unila menuju Unila Tangguh”. 

Karena, kebersamaan dan memperkuat silaturahmi tentu akan memperkokoh visi dan misi dalam program kerja, tandasnya. 

Kegiatan ini juga diisi ceramah rohani oleh Dr. Firmansyah, S.Ag., M.A. 

(Red*)

Jumlah views : 54
Andalas

Get In Touch

Jln. Lintas Panaragan Jaya No 665 Tulang Bawang Barat Lampung Pos : 34593

085266406365

pt.andalasmediagroup@gmail.com

© Andalas. All Rights Reserved.