HUT RI Ke 78 Tahun 2023 Desa Panaragan Jaya Utama Mengadakan Acara Berbagai Perlombaan

HUT RI Ke 78 Tahun 2023 Desa Panaragan Jaya Utama Mengadakan Acara Berbagai Perlombaan
Nasional

17 Agustus 2023 |

Tubaba - Suasana jelang Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) yang ke 78, tahun 2023 di Desa Tiyuh Panaragan Jaya Utama (PJU) sudah terasa. Tampak di Balai Tiyuh, jalan lingkungan maupun gang di wilayah Tiyuh setempat di pasangi umbul-umbul, pernak pernik tujuh belasan dan pemasangan bendera merah putih dalam Rangka memperingati 17 Agustus 1945.  

Turut hadir Kepala Tiyuh, Bhabinkamtibmas, Babinsa, LPM, Ketua Pemuda Karang Taruna, Seluruh Kepala Suku, Rukun Tetangga, Linmas, dan Ratusan warga yang hadir terhibur.  


Kepalo Tiyuh Supriyanto dirinya menyampaikan Sebagai bukti kecintaan kepada tanah air, masyarakat juga melakukan giat kerja bakti bergotong-royong serentak bersih- bersih lingkungan dan dengan sasaran mengadakan berbagai macam- macam perlombaan. Memperindah wajah lingkungan  dengan pengecatan tugu perbatasan di setiap Suku,  pasang umbul umbul, dan pasang bendera merah putih di seluruh wilayah RT-RW  pada hari Kamis (03/08/2023).  

Pada perayaaan HUT  Kemerdekaan RI yang Ke-78 Tahun dengan mengambil tema "TERUS MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU" Ada beberapa kegiatan yang sudah diagendakan Ketua Panitia Lasiman baik dari tingkat RT, RW dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke-78 tahun ini. Kamis tanggal 17/08/23,  Diantaranya rangkaian Lomba Semarak Lingkungan, macam- macam Lomba Tarian,senam dan ada juga acara Kesenian Reog Singo Joyo Gumelar, Jaranan, Magribnya dilanjut Istighosah, Acara Tarian Daerah dan Paduan Suara antar Ibuk- ibuk PKK Seluruh Suku dari 1 sampai suku 6 Prembun.  

Lebih lanjut Lasiman juga menyampaikan, meriahnya Acara dilengkapi dengan Panggung hiburan Live Music, Gotong royong ini merupakan bentuk apresiasi masyarakat (PJU) dalam menyambut Dirgahayu RI Ke- 78 yang dimotori oleh Ketua RT-RW dan Pemuda di lingkungan RW masing-masing, serta  masyarakat secara bersama sama menyemarakan lingkungan agar tampak lebih semarak, bersih, rapi dan indah”.  

Panitia penyelenggara Acara langsung menyampaikan bagi pemenang Acara Lomba Senam antar Suku dimana pemenang Juara satu (1) dimenangkan dari Suku 3 dengan Nilai 1047, Juara Dua (2) dimenangkan dari Suku 5 dengan Nilai 990, Juara Tiga(3) dimenangkan dari Suku 1 dengan Nilai 915. Jelasnya panitia. 

Penulis : Eka Putra Jaya

Jumlah views : 436
Andalas

Get In Touch

Jln. Lintas Panaragan Jaya No 665 Tulang Bawang Barat Lampung Pos : 34593

085266406365

pt.andalasmediagroup@gmail.com

© Andalas. All Rights Reserved.